Menyelesaikan sengketa dengan penjual.
Jika Anda membeli barang namun tidak menerima barang tersebut; Anda tidak mengotorisasikan pembelian, atau pesanan Anda tiba namun berbeda dari yang diinginkan, kami akan membantu Anda menyelesaikannya dan mendapatkan uang Anda kembali.
1
Log in ke Pusat Penyelesaian untuk mengajukan sengketa – berikan informasi tentang masalah tersebut dan beritahu penjual.
2
Cobalah berkomunikasi secara langsung dengan penjual untuk mengatasi masalah tersebut.
3
Tutup sengketa jika telah diselesaikan. Jika masalah terus berlanjut, eskalasikan sengketa menjadi klaim dan kami akan membantu Anda.
Berikut adalah hal yang dapat Anda lakukan.
- Periksa status pengiriman barang menggunakan nomor pelacakan atau hubungi layanan pelanggan penjual. Terkadang penundaan yang tidak diharapkan terjadi karena kondisi cuaca atau masalah bea cukai
- Pastikan aktivitas mencurigakan yang Anda amati bukan karena anggota keluarga menggunakan rekening Anda tanpa sepengetahuan Anda atau karena pembayaran berulang, misalnya langganan bulanan.
- Berikan rincian tentang masalah tersebut untuk membantu kami memutuskan solusi terbaik untuk menyelesaikannya
Berikut ini Cara kami dapat membantu.
- Jika masalah tidak dapat diselesaikan, eskalasikan ke PayPal sebagai klaim dan kami akan membantu menyelesaikannya
- Kami akan memeriksa dan mengumpulkan informasi tambahan sebelum membuat keputusan, biasanya dalam waktu 30 hari
- Uang tersebut akan dikembalikan kepada Anda, jika klaim dimenangkan oleh Anda
Setiap pembelian berharga.
Nikmati kenyamanan belanja dengan kebijakan Perlindungan Pembeli kami. Kami akan mengembalikan dalam jumlah penuh dana tersebut, jika barang yang memenuhi syarat tidak diterima atau diterima namun sangat berbeda dari uraian.
Selengkapnya tentang Perlindungan Pembeli